I.
Tanggal
pratikum : 07 Maret 2016
II.
Judul
pratikum :
Sub Phylum
Vertebrata
III.
Tujuan
pratikum :
1. Untuk mengenal ciri-ciri vertebrata yang penting untuk
klasifikasi
IV.
Dasar
Teori :
Secara
umum, pengelompokan hewan vertebrata terbagi menjadi 5 kelas yaitu: pisces,
amphibi, aves, reptilian dan mamalia yang keseluruhan merupakan hewan yang
bertulang belakang masing-masing dari hewan tersebut memiliki habitus yang
berbeda-beda (Sukiya, 2003: 85).
Vertebrata
merupakan kelompok hewan yang memiliki tulang belakang. Dalam sistem
klasifikasi, vertebrata merupakan sub fulum daru chordata. Filum chordata
memiliki 3 sub filum yaitu: urochordata, cepalochordata, dan vertebrata.
Urochordata dan cepalo chordata merupakan invertebrata (Aslan, 2003: 189).
Filum
chordata merupakan hewan yang memiliki ciri-ciri sebagai berikut, memiliki
notokord, yaitu kerangka berbentuk batangang keras tetapi lentur, notokord
terletak diantara saluran pencernaan dan tali saraf, memanjang sepanjang tubuh
membentuk sumbu kerangka (Dahuri, 2005: 205).
V.
Alat
dan Bahan :
A. Alat
1. Alat tulis dan Kertas
2. Nampan
3. Keras
4. Kain lap
B. Bahan
1.
Clarias batachus
2.
Maboya sp.
VI.
Cara
Kerja
1. Diperhatikan ciri yang dimiliki oleh preparat diatas
2. Hewan vertebrata memiliki ciri sebgai berikut:
-
Kerangka
tubuh dalam (endoskeleton) terbentuk
dari tulang rawan
-
Pada
kerangka melekat otot
-
Sistem
reproduksi berpasangan
-
Alat
pernapasan dari mulut ke anus
-
Sistem
pengeluaran terdiri dari ginjal yang berpasangan
-
Memilikki
rongga badan yang didalamnya terdapat alat dalam
-
Sistem
peredaran darah terdiri dari jantung berkembang menjadi 2, 3 atau 4 orang
-
Saraf
pusat terdiri dari otak dan sumsum tulang belakang
VII.
Hasil
pengamatan
VIII. Pembahasan
Vertebrata adalah sub filum dari chordata mencakup semua
hewan yang memiliki tulang belakang yang tersusun dari veretebrata. Vertebrata
adalah sub filum terbesar dari chordata. Hewan vertebrata ini memiliki struktur
tubuh yang jauh lebih sempurna dari hewan invertebrata. Hewan vertebrata
terdiri atas 5 kelas, yaitu pisces, amphibi, reptil, aves dan mamalia.
Penggolongan vertebrata berdasarkan pada: poda(alat gerak) yang terdiri dari
super kelas pisces dan tetrapoda. Cranium super kelasnya acraniata. Dan rahang
gnatum terdiri dari super kelas agnatha dan gnatustoma.
Pada praktikum minggu lalu, kami membahas tentang reptil
dan pisces, reptil adalah kelompok hewan vertebrata yang hidupnya merayap atau
melata dalam habitat. Reptil juga tergolong dalam hewan berdarah dingin karena suhu
tubuhnya dipengaruhi oleh lingkungan. Tubuh reptil ditutupi oleh sisik atau
plot yang kering. Umumnya reptil mempunyai dua pasang kaki, masing-masing
mempunyai lima jari bercakar. Reptil terdiri dari 4 ordo yaitu testudinata,
rhyncochephalia, squamata dan crocodile. Pisces adalah kelas hewan yang
berdarah dingin, bernafas dengan insang, tubuh ditutupi oleh sisik dan bergerak
menggunakan sirip. Hidup di air tawar dan asin. Berdasarkan tulang penyusun
kelas ini dibedakan ikan bertulang sejati (Osteichytes) dan bertulang rawan
(Chondrichytes).
Pada reptil kami mengamati Mabouya multifaciataI, sedangkan pada pisces Clarias graphinus. Pada kadal termaksud ordo Lacertilia yang
mempunyai ciri-ciri mempunyai kuku, berkaki empat, kebanyakan hidup di tanah
berumput, bebeatuan, pepohonan dan ada juga yang hidup di gurun pasir. Umumnya
mengkilap dan berwarna kehijauan sampai
coklat. Mempunyai kulit yang bersisik dan kering mempunyai membran timpani yang
berfungsi sebagai alat pendengaran dan berjalan dengan perut.
Pada Clarias
garphinus memiliki tubuh yang licin agak pipih memanjang tak bersisik,
memiliki 4 pasang kumis atau antena, tengah badan mempunyai potongan membulat
dengan kepala pipih kebawah. Jadi pada lele mempunyai sirip punggung, sirip
anus yang panjang dan kadang-kadang menyatu
dengan sirip ekor. Mempunyai pigmen melanin yang tidak merata. Kepala
keras dibagian atas, dengan mata kecil. Mulut lebar yang teletak pada ujung
moncong, dilengkapi dengan 4 pasang sungut: sungut nasal. Maksila atas,
mandibula dalam dan luar. Dan hanya
mempunyai 2 jenis gigi yaitu
Caninus dan Insisipus.
IX.
Kesimpulan
1.
Vertebrata
adalah sub filum dari chordata yang memiliki ruas tulang belakang
2.
Hewan
vertebrata struktur tubuh lebih sempurna dari invertebrata
3.
Hewan
vertebrata terdiri atas 5 kelas, yaitu pisces, amphibi, reptil, aves, mamalia
4.
Penggolongan
vertebrata berdasarkan pada: poda(alat gerak), Cranium dan Rahang Gnatum
5.
Salah
satu preparatnya Reptil hidupnya merayap atau melata dalam habitat. Dan
berdarah dingin.
6.
Pisces
adalah kelas hewan yang berdarah dingin, bernafas dengan insang.
7.
Pada
Mabouya multifaciataI termaksud ordo
Lacertilia yang mempunyai ciri-ciri mempunyai kuku, berkaki empat.
8.
Dan
ciri khas kadal punya membran timpani yang berfungsi sebagai alat pendengaran.
9.
Pada
Clarias garphinus memiliki tubuh yang
licin agak pipih memanjang tak bersisik, memiliki 4 pasang kumis atau antena
10. Dan hanya
mempunyai 2 jenis gigi yaitu
Caninus dan Insisipus.
X.
Daftar Pustaka
Aslan. 2003. Penuntun Praktikum Vertebrata. Fakultas
Pertanian Universitasa Haleluo. Makasar: 1-189.
Dahuri, R. 2005. Industri Bioteknologi. Gedia Press.
Jakarta: 1-205.
Sukiya. 2007. Bioteknologi Vertebrata. Yogyakarta
Press. Universitas Negri Yogyakarta: 1-159.
0 Response to "laporan praktikum dan jurnal Sub Phylum Vertebrata"
Post a Comment