ads

laporan praktikum sistem peredaran darah beserta jurnal sistem peredaran darah






I.                   Tanggal pratikum       : 12 November 2015
II.                Judul pratikum           : Sistem Peredaran Darah
III.             Tujuan pratikum        :
Untuk mengamati dan mengetahui berbagai macam system Peredaran Darah pada hewan vertebrata..

IV.             Dasar Teori                 :
Transportasi utama pada manusia adalah darah. Alat peredaran darah terdiri atas jantung dan pembuluh darah. Jantung berfungsi memompa darah, sedangkan pembuluh darah bertugas mengalirkan darah dari jantung sampai ke jaringan tubuh (Munish, 2008: 78).
Sistem peredaran darah pada manusia terdiri dari jantung sebagai pusat peredaran darah, pembuluh-pembuluh darah terdiri dari  arteri, vena dan kapiler. Ada dua jenis peredaran darah yaitu pendek dan panjang (Andy, 2006: 144).
Alat transportasi utama pada manusia ialah darah beredar dengan bantuan alat peredaran darah yaitu jantung dan pembuluh darah, selain peredaan darah pada manusia terdapat juga peredaran limfe (getah bening) yang dialirkan melalui pembuluh limfe (Slamet, 2009: 247).



V.                Alat dan Bahan                       :
a.       Alat :
-          Alat bedah (gunting, pinset, pisau)
-          Nampan bedah (papan preparat)
-          Jarum pentul
b.      Bahan :
-          Kapas atau kain lap
-          Crypinus carvia
-          Columba livia
-          Cavia cobaya

VI.             Cara Kerja
1.      Dibius dan dimatikan hewan preparat dengan menggunakan choroform dan formalin
2.      Diletakan pada nampan pembedah secara terlentang
3.      Dijepit dan ditarik keats kulit perut yang berada diantara kaki belakang pinset, lalu dipotong dengan mempergunakan gunting  mengikuti arah mulut. Bila berdarah maka usaplah dengan kapas. Dilakukan secara perlahan sehingga pembedahan dihentikan pada bagian tertentu. Diusahakan jangan terkena alat dalam dan dibiarkan seluruh alat dalam kedaan utuh
4.      Diperhatikan bagian yang tersebut diatas
5.      Digambar dan diberi keterangan.
VII.          Hasil pengamatan

Gambar:
















VIII.       Pembahasan
Didalam tubuh manusia, alat transportasi utamanya adalah darah. Darah selalu beredar di dalam pembuluh karena adanya jantung yang terus menerus bekerja memompa darah. Selama beredar darah memberikan zat makanan dan oksigen pada sel-sel yang hidup, juga mengedarkan zat-zat lain seperti enzim dan hormon yang diperlukan oleh tubuh tertentu. Sebagai alat , pengangkut, darah juga mengangkut zat-zat sisa metabolisme ketempat-tempat pengeluaran. Terdapat dua sistem peredaran darah yaitu peredaran darah terbuka dan tertutup.
Peredaran darah terbuka adalah peredaran darah yang terdistribusi keseluruh bagian tubuh tidak selalu melalui pembuluh darah. Kadang darah secara langsung menuju jaringan tanpa pembuluh darah, sistem peredaran darah terdiri dari jantung sebagai pusat pemompa darah dan sejumlah rongga disebut sinus dan beberapa arteri.
Peredaran darah tertutup adalah sirkulasi darah melalui pembuluh darah, disini darah diedarkan melalui arteri kembali kejantung melalui vena. Jantung dan salurannya memiliki katup sehingga darah tidak mengalir kembali ke jantung. Aliran darah disebabkan oleh kontraksi lengkung jantung, peredaran gas terjadi di jaringan-jaringan tubuh.
Pembuluh darah adalah sistem sirkulasi yang mengangkut darah ke seluruh tubuh. Ada tiga jenis pembuluh darah yaitu arteri, kapiler, dan vena. Pada arteri terjadi kontraksi jantung dan darah akan keluar menuju kebilik dan pembuluh nadi sehingga aliran darah dalam arteri meninggalkan jantung darah arteri kaya dengan O2 kecuali paru-paru.
Pembuluh kapiler merupakan pembuluh yang membentuk jalinan pembuluh ke seluruh jaringan dan menjadi penghubung antara pembuluh nadi dan balik, fungsi sebagai difusi O2, Co2, sari makanan dll.
Pembuluh vena berfungsi mengedarkan darah dari kapiler menuju jantung, pembuluh ini banyak katup sehingga mencegah darah mengalir lagi ke jantung. Darah yang diangkut mengandung CO2 kecuali vena pulmolis.
Sistem peredaran darah kecil disebut peredaran pulmolis karena darah mengalir dari jantung menuju ke paru-paru melalui velikel kanan dan kembali ke jantung melalui atrium kiri , pada peredaran besar yaitu mengalir ke seluruh bagian tubuh atau peredaran darah sistematik. Darah mengalir dari jantung ke seluruh tubuh kecuali paru-paru kemudian kembali lagi menuju jantung melalui atrium kanan.
Pada burung merpati alat peredaran darah terdiri atas jantung dan pembuluh darah. Jantung terdiri dari serambi kiri dan kanan. Bilik kiri dan kanan. Darah yang dari paru-paru mengandung banyak O2 dan tidak bercampur dengan darah yang mengandung CO2 yang berasal dari seluruh tubuh, peredaran darah burung itu bercampur terdiri dari peredaran darah dan kecil.







IX.             Kesimpulan
1.      Didalam tubuh manusia, alat transportasi utamanya adalah darah.
2.      Selama beredar darah memberikan zat makanan dan oksigen enzim dan hormon yang diperlukan oleh tubuh tertentu
3.      Terdapat dua sistem peredaran darah yaitu peredaran darah terbuka dan tertutup.
4.      Peredaran darah terbuka adalah peredaran darah yang terdistribusi keseluruh bagian tubuh tidak selalu melalui pembuluh darah
5.      Peredaran darah tertutup adalah sirkulasi darah melalui pembuluh darah, disini darah diedarkan melalui arteri kembali kejantung melalui vena.
6.      Pembuluh darah adalah sistem sirkulasi yang mengangkut darah ke seluruh tubuh.
7.      Ada tiga jenis pembuluh darha yaitu arteri, kapiler, dan vena
8.      Sistem peredaran darah kecil disebut peredaran pulmolis karena darah mengalir dari jantung menuju ke paru-paru
9.      pada peredaran besar yaitu mengalir ke seluruh bagian tubuh atau peredaran darah sistematik
10.  Pada burung merpati alat peredaran darah terdiri atas jantung dan pembuluh darah.

XI.             Daftar Pustaka
Andy, Omar, S. 2006. Penuntun Praktikum Biologi. Journal Of Biology, Vol. 1(9): 140-147.

Munish, M, G. 2008. Peredaran Darah Pada Kehidupan. Journal Of Science, Vol. 1(78): 70-79.

Slamet, Prhawirpratono. 2009. Pengendalian Darah Manusia. Jakarta: Bumi Aksara

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

0 Response to "laporan praktikum sistem peredaran darah beserta jurnal sistem peredaran darah"